.

Pengunjung

Peserta Diklatpim Kementerian Perdagangan RI Kagumi Prestasi Bantaeng

Bantaeng (30/08). Peserta Pendidikan dan Pelatihan Kepemimpinan (Diklatpim) Tingkat IV Pusat Pendidikan dan Pelatihan Kementerian Perdagangan Republik Indonesia mengungkapkan rasa kagumnya dengan kemajuan Bantaeng.
Rasa kagum rersebut disampaikan langsung oleh Kepala Pusat Diklat Kementerian Perdagangan RI, Parluhutan Tado Sianturi ketika mengunjungi Kantor Bupati Bantaeng, Selasa Pagi.

Kabupaten Bantaeng memang telah menjadi salah satu sasaran Pusdiklat Kementerian sebagai lokasi pembelajaran bagi para peserta Diklatpim dari seluruh penjuru Indonesia, termasuk peserta Diklatpim Pelatihan Kementerian Perdagangan RI yang berjumlah kurang lebih 50 orang ini.

"Kami sudah banyak mendengar prestasi dan penghargaan yang didapatkan Bantaeng. Karena itulah kami merasa penasaran melihat Bantaeng secara langsung. Dan setelah melihat langsung, saya mengerti mengapa Bantaeng jauh lebih unggul dibanding daerah-daerah lain di Indonesia. Saya bangga bahwa kita memiliki pemimpin yang sangat luat biasa seperti Nurdin Abdullah", ujar Parluhutan.

Lebih lanjut ia menambahkan bahwa kunjungan ini akan dijadikan sebagai input masukan guna pengembangan organisasi dan bestpractice untuk kemudian diterapkan dan diimplementasikan di tempat masing-masing.

Di sisi lain, Bupati saat memberikan sambutan penerimaan, mengatakan bahwa menjadi sebuah kehormatan bagi pemerintah dan masyarakat Bantaeng karena telah dikunjungi oleh peserta Diklatpim Kementerian Perdagangan RI.

"Bantaeng mungkin bukan sebuah daerah yang maju, tetapi baru bangkit dari ketertinggalan. Kami bukan berpikir bagaimana cara meningkatkan kesehatan masyarakat, tetapi menjadikan Bantaeng sebagai Kabupaten Sehat. Semoga ilmu yang didapatkan di Bantaeng dapat bermanfaat bagi para peserta", ujar Bupati.

Setelah penerimaan, peserta Diklatpim kemudian akan mengunjungi beberapa lokus yang diantaranya adalah Dinas Kesehatan, Dinas Pertanian dan Peternakan, Badan Kepegawaian Daerah, serta Kantor Pelayanan Perizinan Satu Atap.










0 komentar

Tambahkan Komentar Anda

« Selanjutnya Sebelumnya »

Copyright © 2010 - 2016 Bantaeng HOT News- Program By Dedy Al Islami dan unsat

video