.

Pengunjung

Wabup Jamu Mahasiswa Republic Polytechnic Singapore

Bantaeng (05/10). Sebanyak kurang lebih 20 mahasiswa Republic Polytechnic Singapore melakukan kunjungan studi ke Kabupaten Bantaeng. Rombongan diterima oleh Wakil Bupati Bantaeng H. Muhammad Yasin di Sentra Kuliner Terapung Pantai Seruni, Rabu Malam.
Kunjungan ini merupakan salah satu implementasi kerjasama antara Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bantaeng dengan Politeknik Pariwisata Makassar yang mana sejak tahun 2015 telah melakukan penandatanganan kerjasama pendidikan dengan Republic Polytechnic Singapore.
Farid Said selaku Pembantu Direktur IV Bidang Kerjasama dan Penjaminan Mutu Politeknik Pariwisata Makassar mengatakan bahwa mahasiswa Singapora ini awalnya sangat tertarik dengan layanan kesehatan 24 jam di Bantaeng, faktor itulah yang membuat mereka semakin antusias mempelajari inovasi-inovasi di Bantaeng terkhusus bidang Kebudayaan dan Pariwisata.
"Bantaeng adalah primadona baru di dunia pariwisata, dan Mahasiswa Republic Polytechnic Singapore ini memberi respon yang positif setelah melakukan observasi ke berbagai kawasan wisata di Bantaeng", ujar Farid.
Dikatakan bahwa setelah melakukan observasi, para mahasiswa ini ke depan akan menetap di Loca Camp dengan tinggal di rumah penduduk dan berbaur dengan warga setempat selama 12 hari untuk melihat potensi wisata apa yang dapat dikembangkan.



0 komentar

Tambahkan Komentar Anda

« Selanjutnya Sebelumnya »

Copyright © 2010 - 2016 Bantaeng HOT News- Program By Dedy Al Islami dan unsat

video