.

Pengunjung

Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI di Kabupaten Bantaeng.

Bantaeng (17/08). 17 Agustus menjadi tanggal istimewa bagi seluruh rakyat Indonesia, karena pada tanggal yang sama 72 tahun yang lalu, Kemerdekaan Republik Indonesia dikumandangkan oleh sang proklamator Soekarno Hatta.
Sebagaimana halnya Daerah-daerah di seluruh wilayah Indonesia, hari ini Kabupaten Bantaeng menggelar Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-72 yang berlangsung khidmat. Bupati Bantaeng, yang hadir didampingi Ketua TP. PKK Bantaeng, Hj. Liestiaty F. Nurdin, bertindak selaku Inspektur Upacara. Sementara itu, Ketua DPRD Bantaeng, H. Sahabuddin pada kesempatan tersebut membacakan naskah Proklamasi.
Diawali dengan Drama Kolosal Persembahan Kodim 1410 Bantaeng, Upacara yang dilangsungkan di Lapangan Pantai Seruni Bantaeng ini disaksikan oleh ratusan masyarakat yang turut antusias menyambut HUT Kemerdekaan RI yang telah mencapai usia 72 tahun.
Pengibaran Sang Saka Merah Putih menjadi satu bagian yang paling sakral. Pembawa baki pada upacara tersebut adalah Ade Fani, yang merupakan siswi SMA Negeri 1 Bantaeng.
Hadir pada pelaksanaan Upacara antara lain Wakil Bupati Bantaeng, H. Muhammad Yasin, para unsur Forkopimda, dan seluruh Pejabat lingkup Pemerintah Kabupaten Bantaeng, serta para Veteran Pejuan Kemerdekaan RI. Upacara dirangkaikan pula dengan Penganugrahan Satya Lencana Karya Satya 30 tahun kepada Syamsul Alam, Penganugerahan 20 tahun kepada Almudai, dan Penganugerahan 10 tahun kepada Junaedi B.



























0 komentar

Tambahkan Komentar Anda

« Selanjutnya Sebelumnya »

Copyright © 2010 - 2016 Bantaeng HOT News- Program By Dedy Al Islami dan unsat

video